[30.1] Dari Depok ke Neraka : Hellofest 9 Part 1

yeah, selamat Hari Pahlawan kengkawan, walau telat sehari juga izinkan gw untuk mengucapkan harapan gw untuk para calon pahlawan di Indonesia : semoga besok kalian digigit laba2.... biar jadi sapiderman *jayus* Okeh serius, semoga kita2 semua para manusia generasi kini bisa melanjutkan perjuangan para pahlawan yang tentunya tidak sia2 dalam bidang apapun, sesuai profesi dan passionnya masing2. amin

Nah dalam rangka merayakan hari Pahlawan dan postingan gw yang ke-30, maka gw akan memberikan postingan khusus kali, yaitu Liputan Eksklusif langsung dari gw! yeah! *iya gw tau gak nyambung dan gak heboh2 amat

kemarin, tanggal 10 Nov 2013, selain hari Pahlawan dan hari sembako gratis dunia *ngasal, ternyata ada sebuh acara maha mega dahsyat yang dilaksanakan. gw gak tau itu ada dimana dan gak tau itu apaan, dengan rasa kemaluan keingintahuan yang tinggi, maka gw mengajak rekan gw yang alay tiada tara dan pemilik website bombastis namun fiktif izuddin.com, Rofid (antiklimaks). ternyata dia tidak sendiri, tapi dia juga mengajak keroconya, yaitu adiknya sendiri, Mamad alias Imad. Maka dari itu, fix lah kami bertiga berangkat dari kota tercinta, Depok, untuk mengembara menuju tempat yang misterius tersebut, dimana kucing makan beha dan sabun makan tikus...

Kami pergi tentu saja dengan kendaraan favorit sejuta umat Jakarta, awan kinton eh bukan maksudnya tidak lain tidak etis adalah Angkot dan kawan-kawannya. Angkot, Metromini, dan Kopaja adalah nama trio boyband yang gemar menari asereje dan tor-tor dilengkapi blablablabla *giting. Perjalanan kesana tentu bukanlah hal yang mudah karena selpanjang perjalanan sudah banyak musuh dan rintangan yang menghdapai kami, mulai dari Perampok Bergitar Saus Tiram, lalu bencana alam Guncangan Bumi Bergetar Tak Terhingga, hingga Manusia Anti Move-on, okeh berlebihan, sebenarnya gak sedahsyat itu juga sih macem cerita silat Ko Ping ho tapi perjalannnya emang lama banget. Memakan waktu hingga satu setengah jam lah, kalau abangnya ngetem dan hobi keramas dulu pas lampu merah.

Dengan insting seperti koboi yang mencari sapi perah (kenapa juga mesti bawa2 sapi?), kaki kita2 membawa diri kami ke Senayan.  di sana sudah ribuan orang berjalan bersama2, lalu bergandengan tangan dan menyanyikan lagu Libur Telah Tiba-nya Tasya, menuju ke satu titik yang entah ada apa disana!

nb : untuk melihat gambar lebih jelas, diklik aja ya gambarnya. BUKAN DIJILAT!*peringatan keras


dan selidik usut selidik, mereka bukanlah rombongan biasa. pakaian mereka ada yg aneh, rambutnya pirang, mukanya putih, lalu memakai baju seragam aneh, bukan, bukan siswa ngesot

bukan rombongan haji

kami terus mengikuti mereka karena penasaran. wuah semakin mendekat semakin terasa medan energinya menguat. gw pun serasa ingin melayang karena tidak sanggup untuk melawan kekuatan gravitasi, lalu gw pun terbang ke langit dan menghilang di balik awan. to be continued...

Gak deng, gw pun bertanya pada mas-mas ganteng tipikal kesukaannya si Rofid. Dia make baju oranye dan naik metromini di atap sambil mengayunkan bendera . Tampaknya dia mengetahui sesuatu dari penyebab berkumpulnya orang2 tersebut. gw pun sotoy langsung nanya terdakwa.

terdakwa
Dia pun membisikan sesuatu ke gw, "Ini acara Hellofest yang ke-9, bro". wuooooohhh jadi, jadi, ini adalah acara Hellofest, hellofest hellofest..... hellofest apaan ya?? Demi menjawab rasa ketidaktahuan gw, maka gw pun nekad untuk masuk dan mencari tau kebenarannya. Karena gw merasa, jawaban dari smua ini akan menentukan kehidupan umat manusia selanjutnya, lalu gw melangkahkan kaki untuk awal pencarian yang suci geblek ini.

drungtektekdrungtektek


Iya, hellofest adalah sejenis tanaman cabe-cabean yang menjadi keluarga dekat bagi tanaman terong dan cemara. Cabe tersebut terasa pedas nano2 dan hanya tumbuh, bukaaaaaaaan.
Nah bagi yang belum tahu apa itu Hellofest, gw akan memberikan penjelasan singkat mengenai hal tersebut. Hellofest adalah acara tahunan yang digagas oleh Mas Wahyu Aditya, founder Hellomotion Academy sebagai ajang unjuk gigi animasi buatan siswanya yang belajar di Hellomotion. Awalnya acara tidaklah seheboh ini, hanya menampilkan animasi dengan layar proyektor dan diadakan di sebuah gedung milik partai yang tidak digunakan. Lama kelamaan masyarakat semakin mengetahui acara ini dan hellofet mulai berkembang menjadi sebuah event yang tidak hanya menampilkan animasi namun juga memperkenalkan komunitas pop culture dan budayannya. yah pokoknya gtu, untuk tau lebih lanjut mungkin bro bro sekalian bisa tanya ke om google. Nah emangnya ada apaan aja sih di hellofest? kok bisa banyak banget orang yang mo dateng? yang pasti mereka datang bukan karena dibayar. Kami pun melihat2 ada apa aja di event Hellofest ini. dengan rasa kesotoy-an yang absurd, kami bagian dan utusan dari delegasi Gerbek*asal* akan terus mencari tau. STAY TUNE!





Comments

Popular Posts